Thursday 30 July 2015

Tips Menulis Surat Lamaran Pekerjaan


tips-menulis-surat-lamaran-pekerjaan
mengenai : Tips Menulis Surat Lamaran Pekerjaan


Menulis Surat Lamaran Pekerjaan Surat lamaran pekerjaan merupakan jenis surat pribadi resmi yang berisi permohonan pekerjaan pada kantor, perusahaan, atau instansi tertentu. Surat lamaran pekerjaan dibuat sendiri oleh pelamar kerja. Kemudian, surat tersebut dikirim kepada kantor, instansi, atau perusahaan yang membutuhkan tenaga kerja.
Informasi mengenai lowongan pekerjaan dapat diperoleh melalui beberapa saluran, seperti media cetak, media audio (radio), dan media visual (telivisi). Dalam surat lamaran pekerjaan umumnya dicantumkan dari mana si pelamar pekerjaan mendapatkan informasi mengenai lowongan pekerjaan tersebut. Namun, ada pula pelamar yang tidak mencantumkan sumber informasi mengenai lowongan pekerjaan yang diperolehnya.
Surat lamaran pekerjaan merupakan ungkapan keinginan si pelamar kerja untuk mendapatkan pekerjaan. Dalam surat lamaran pekerjaan tercantum data pribadi pelamar yang disebut kualfikasi pelamar. Data pribadi pelamar ini bertujan agar pihak perusahaan, instansi, atau kantor dapat mempertimbangkan kualfikasi si pelamar pekerjaan.
Surat lamaran pekerjaan memiliki bagian-bagian penting sebagai berikut.
1. Kota dan tanggal pembuatan surat
2. Hal dan lampiran surat (boleh ada boleh tidak)
3. Nama dan alamat tujuan surat
4. Salam pembuka atau pembuka surat

tips-menulis-surat-lamaran-pekerjaan.html
5. Isi surat
6. Kualifikasi atau identitas singkat pelamar pekerjaan
7. Hal penunjang yang dilampirkan
8. Penutup surat
9. Salam penutup, tanda tangan, dan nama terang

contoh

contoh
Surat lamaran yang anda buat bisa anda tulis dalam lembaran kertas ataupun dapat anda ketik di perangkat komputer.

Demikian Cara Menulis Surat Lamaran Pekerjaan yang saya tulis berdasarkan sumber terpercaya semoga bisa bermanfaat bagi anda


Reading to :  Tips Melamar Pasangan Hidup Terjamin Kebahagiaannya

No comments:

Post a Comment

Berkomentar baik. Mencerminkan kehidupan yang baik pula